src='https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js'/> Hindari 4 Masalah Ini Saat Membeli Asuransi Jiwa - Aleniasenja.com

Hindari 4 Masalah Ini Saat Membeli Asuransi Jiwa

Hindari 4 Masalah Ini Saat Membeli Asuransi Jiwa - Asuransi Jiwa merupakan Asuransi yang memang sangat dibutuhkan para era saat ini, Bukan karena tingginya angka kebutuhan hidup namun asuransi jiwa sangat berperan aktif dalam melindungi diri dan keluarga anda dari hal yang tidak terduga. Dengan memiliki asuransi jiwa, maka bisa membantu Anda mengantisipasi risiko-risiko finansial yang bisa timbul akibat kematian pencari nafkah dan karena musibah-musibah lain yang membuat keran pendapatan keluarga terganggu dan membuat anda pusing dan panik nantinya 
Hindari 4 Masalah Ini Saat Membeli Asuransi Jiwa

Tapi perlu anda catat juga, sebelum anda membeli asuransi jiwa, jangan asal pilih dan menjadi korban iklan ataupun pihka sales yang tak bertanggungjawab denganasuransi jiwayang mereka tawarkan. Anda harus cerdas dalam memilihnya agar tidak terjebak pembelian produk yang tidak tepat, dan hal ini sering terjadi dimana seseorang membeli asuransi jiwa, ternyata tidak sesuai kebutuhan sehingga saat dicairkan, risiko finansial yang dihindari masih terjadi dan tidak berpengaruh baik bagi anda dan keluarga saat membutuhkan hal tersebut 

Agar anda terhindari dari masalah tersebut, Maka anda harus teliti dan jika perlu bertanya kepada seseorang yang mengerti akan asuransi jiwa ini, agar anda tidak terjebak nostalgia akan kesalahan asuransi yang anda pilih. Dibawah ini ada beberapa tips agar anda bisa memilih asuransi jiwa sesuai dengan kebutunan anda, berikut ulaasannya 

1. Masalah Uang Pertanggungan 

Banyak orang sekadar membeli asuransi jiwa tanpa terlebih dulu menghitung berapa kebutuhan uang pertanggungan yang sebenarnya dia butuhkan. Alhasil, ketika terjadi risiko, uang pertanggungan yang cair ternyata tidak memadai untuk menutup kebutuhan finansial keluarga. Ketahui terlebih dulu berapa kebutuhan uang pertanggungan asuransi jiwa Anda sehingga bisa menemukan produk yang tepat 

2. Masalah Bukan Investasi 

Satu hal yang perlu Anda selalu ingat adalah bahwa asuransi merupakan biaya. Asuransi bukanlah investasi di mana Anda bisa mengharapkan imbal hasil yang besar suatu hari nanti. Sebaliknya, asuransi merupakan biaya karena pada prinsipnya asuransi merupakan skema pengalihan risiko seseorang pada pihak ketiga yaitu perusahaan asuransi 

3. Masalah Penanganan Biaya Resiko 

Dalam asuransi, tertanggung adalah dia yang ditanggung risiko jiwanya oleh perusahaan asuransi. Sehingga, ketika si tertanggung tersebut meninggal dunia, maka perusahaan asuransi akan membayar sejumlah uang pertanggungan yang berhak diberikan kepada ahli waris yang ditunjuk. Siapa yang idealnya menjadi tertanggung dalam produk asuransi jiwa? Sesuai tujuan pembelian yaitu manajemen risiko finansial keluarga, tertanggung asuransi jiwa seharusnya adalah mereka yang memiliki nilai ekonomi atau pihak yang menjadi sumber penghasilan keluarga 

4. Jangan Asal Menambah Biaya Tanpa Melihat Kebutuhan Akan Asuransi 

Biasanya saat Anda membeli asuransi jiwa, agen asuransi akan menawarkan pula asuransi pelengkap atau rider. Jangan asal menambah asuransi tambahan sebelum menghitung terlebih dulu apa saja kebutuhan Anda. Asuransi tambahan juga berarti biaya tambahan, maka itu bijaklah dalam menambah jenis riders. Jikalau perlu tambahan, untuk asuransi jiwa Anda bisa menimbang untuk menambahkannya dengan waiver of premium atau pembebasan premi 

Itulah beberapa hal yang harus anda hindari saat anda ingin membeli asuransi jiwa. Ingat, Keputusan ada kepada anda yang bijak dalam memilih sesuatu yang dibutuhkan atau hanya diinginkan saja. Jangan salah langkah dalam menentukan pilihan hidup, karena hidup hanya sekali dan menikmatinya pun sekali, jika selalu salah menentukan pilihan anda, maka hidup anda tidak akan pernah bahagia. Semoga bermanfaat untuk anda semuanya, terima kasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel